,CPNS 2013 » .: Berita: Penerimaan CPNS 2013 Pelamar Umum belum pasti :.
Hal pertama yang digadang-gadang menjadi penyebab ketidakpastian penerimaan CPNS 2013 untuk pelamar umum tahun depan ialah masih bingungnya pengadaan dana oleh pemerintah dalam menyiapkan CPNS dari pelamar umum sedangkan untuk CPNS Honorer K2 tentu sudah diberikan jatah berupa kuota khusus namun masalah dari hasil data sekarang tentu semua sudah tahu bahwa memang jumlah Guru Honorer K2 yang siap diangkat menjadi CPNS 2013 sangat banyak.
Hal lainnya ialah berkaitan dengan kebijakan moratorium 2012 yang lalu kendati memang moratorium dijadwalkan berakhir pada 31 Desember 2012 ini namun masih saja pendanaan yang harusnya diperuntukkan kepada CPNS 2013 masih dalam perancangan dan berkemungkinan untuk pelamar umum CPNS 2013 ditunda dan akan lebih mengutamakan pada Pelamar dari Guru Honorer K2.
Karena memang kabar tentang tidak adanya penerimaan CPNS 2013 untuk pelamar umum maka jangan sampai melemahkan semangat kita dalam mempersiapkan diri dalam menghadapi tes CPNS 2013 mendatang karena dengan Persiapan CPNS 2013 yang telah dilakukan maka kapan saja tesnya bisa diikuti kita akan selalu siap sedia dan tak ada juga ruginya, bukankah begitu.
Sedangkan untuk pengadaan CPNS 2013 dari pelamar Guru Honorer K2 akan diadakan pada April bedasarkan Jadwal Penerimaan CPNS 2013 yang telah ditulis pada ulasan sebelumnya dan semoga dapat membantu sobat Bio Sanjaya semua, terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar